Kata lain dari perkalian 2 adalah menggandakan bilangan atau sederhananya adalah menambahkan bilangan tersebut pada bilangan itu sendiri.

Silakan Anda siapkan terlebih dulu alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Kertas polos
  • Pensil
  • Penghapus
  • Rautan

Petunjuk:

  • Dimulai dari angka pertama soal, gandakan angka jika angka 4 atau kurang darinya lalu catat jawaban tersebut di bawah masing-masing angka soal.
  • Jika angka soal adalah 5 sampai 9, kurangi dengan angka 5 lalu gandakan hasilnya. Catat jawaban tersebut di bawah masing-masing angka soal.
  • Periksa jawaban yang sifatnya sementara.
  • Jika angka soal adalah 5 atau lebih darinya maka angka di sebelah kiri angka jawaban harus ditambah dengan angka 1 dan hasilnya merupakan jawaban terakhir.

Contoh 1:

357 × 2 = ...

Angka pertama soal (A) adalah 3 maka langsung digandakan dan hasilnya menjadi 6 lalu catat seperti ini:

A B C
3 5 7 ← Angka soal
6 ← Jawaban sementara setelah langkah pertama

Angka kedua soal (B) yaitu 5, maka angka tersebut dikurangi 5 lalu hasilnya digandakan.

5 - 5 = 0;

0 + 0 = 0

Catat dan tandai angka 6 dengan garis bawah karena angka B soal adalah 5 yang artinya angka di sebelah kiri angka B jawaban harus ditambah dengan 1:

A B C
3 5 7 ← Angka soal
6 0 ← Jawaban sementara setelah langkah kedua

Angka C soal adalah 7, maka kurangi dengan 5 lalu hasilnya digandakan.

7 - 5 = 2;

2 + 2 = 4

Catat dan tandai angka 0 dengan garis bawah karena angka C soal adalah 7 yang artinya angka di sebelah kiri angka C jawaban harus ditambah dengan 1:

A B C
3 5 7 ← Angka soal
6 0 4 ← Jawaban sementara setelah langkah ketiga

Kini dapat diperoleh hasilnya yaitu 714.


Contoh 2:

2 × 7.735 = ...

Angka A soal adalah 7, maka kurangi dengan 5 lalu hasilnya digandakan. Karena angka A soal adalah 7 maka angka di sebelah kiri angka A jawaban harus ditambah dengan angka 1.

Catat dan tandai ruang kosong dengan garis bawah tepat di samping kiri angka A jawaban sehingga seperti ini:

A B C D
7 7 3 5 ← Angka soal
__ 4 ← Jawaban sementara

Angka selanjutnya masih 7, lakukan langkah yang sama seperti di atas dan hasilnya menjadi seperti ini:

A B C D
7 7 3 5 ← Angka soal
__ 4 4 ← Jawaban sementara

Angka berikutnya yaitu C adalah 3 maka langsung saja gandakan hasilnya tanpa membubuhkan garis bawah di samping kiri angka jawaban tersebut.

A B C D
7 7 3 5 ← Angka soal
__ 4 4 6 ← Jawaban sementara

Angka terakhir yaitu D, kurangi angka tersebut dengan 5 kemudian hasilnya baru bisa digandakan.

Karena angka D soal adalah 5 maka angka di samping kiri angka D jawaban harus ditambah dengan angka 1 jadi tandai dengan garis bawah.

A B C D
7 7 3 5 ← Angka soal
__ 4 4 6 0 ← Jawaban sementara

Sekarang hasilnya bisa Anda peroleh yaitu 15.470.

Baca juga materi Perkalian Angka Satuan lainnya:

Silakan Anda praktikkan dan semoga bermanfaat.