Kali ini kami akan berbagi cara menyelesaikan perkalian antara dua bilangan yang masing-masing terdiri dari dua-angka atau dua-digit dan sama-sama berakhiran 9 dan kedua angka puluhannya jika dijumlahkan maka akan menghasilkan angka 10.

Caranya sangat sederhana dan mudah sekali untuk Anda ikuti.

Alat dan bahan yang dibutuhkan:

  • Kertas polos
  • Pensil
  • Penghapus
  • Rautan

Petunjuk:

  • Kalikan angka puluhan dari kedua bilangan.
  • Kemudian hasil perkalian tersebut dijumlah dengan angka 9.
  • Langkah terakhir taruh angka 81 di akhir jawaban.

Contoh:

29 × 89 = ...

Angka puluhan dari kedua bilangan tersebut jika dijumlahkan akan menghasilkan angka 10 (2 + 8 = 10), maka kedua angka puluhan tersebut bisa dikalikan.

2 × 8 = 16

Hasilnya dijumlahkan dengan angka 9.

16 + 9 = 25

Taruh angka 81 di belakang jawaban sementara.

2.581 adalah jawabannya.


Contoh Soal:

79 × 39 = ...

49 × 69 = ...

59 × 59 = ...

99 × 19 = ...


Baca Juga Materi tentang Perkalian Bilangan dengan Awalan dan Akhiran 9 lainnya:

Nah itulah penjelasan tentang perkalian dua bilangan dua-angka berakhiran 9 yang mana kedua angka puluhannya jika dijumlahkan maka akan menghasilkan angka 10, silakan Anda coba ikuti dan praktikkan, semoga postingan ini bermanfaat.