Menyatukan UDF dengan Conditional Formatting membuat kode UDF menjadi suatu aplikasi yang berpengaruh dalam Macro VBA Excel meskipun sedikit sekali penggunanya.
Sebagai contoh, Anda ingin mewarnai sel-sel yang berisi suatu comment dalam workbook meskipun kondisi indikator comment (yang berwarna merah di sudut kanan atas sel) dimatikan atau disembunyikan.
Anda bisa mematikan indikator comment tersebut melalui menu File > Options, pada jendela Excel Options, pilih Advanced kemudian di bawah grup Display, temukan opsi 'For cells with comments, show:' lalu Anda pilih 'No comments or indicators' dan klik OK.
Sel berisi comment dapat dikategorikan sebagai SpecialCells dan Anda bisa memilihnya melalui kotak dialog Go To Special, dimana di sana Anda bisa menetapkan format pada sel berisi comment terpilih.
Namun, Anda diharuskan untuk mengulang-ulang langkah tersebut setiap kali sel berisi comment tersebut dibuat atau dihapus, sedangkan hal tersebut terjadi tanpa adanya pemberitahuan.
Oleh karena itu, cara yang paling tepat adalah dengan menggunakan UDF dengan fungsi volatile sebagai rumus perintah pada conditional formatting, untuk menetapkan format pada sel-sel yang berisi comment secara real time yang mana akan secara otomatis diperbarui jika ada comment yang baru saja dibuat atau baru saja dihapus.
Ikuti langkah-langkah berikut untuk menyusun kode UDF:
1. Pastikan indikator comment dimatikan dahulu seperti yang telah dijelaskan di atas, lalu buat comment pada sel-sel di kolom A.
2. Buka VBE dengan menekan Alt+F11.
3. Buat module standar baru melalui Insert > Module:
4. Ketik UDF berikut:
Application.Volatile
SelComment = Not bs.Comment Is Nothing
End Function
5. Tekan Alt+Q untuk kembali ke worksheet.
6. Klik tombol header kolom A lalu buka New Rule... pada menu ribbon Home > Styles > Conditional Formatting.
7. Pada kotak dialog New Formatting Rule, di bawah opsi 'Select a Rule Type:' Anda pilih 'Use a formula to determine which cells to format' lalu masukkan =SelComment(A1) pada kotak isian dan klik tombol Format... lalu atur warna Fill-nya, setelah itu klik OK untuk menutup kotak dialog Format Cells, dan klik OK lagi untuk menutup kotak dialog New Formatting Rule.
Itulah penjelasan cara menggunakan UDF pada Conditional Formatting, selamat mencoba dan semoga postingan ini bermanfaat.
0 Comments