Jika kita perhatikan, segitiga siku-siku terdiri dari enam bagian yaitu tiga buah sudut dan tiga buah sisi seperti yang ditunjukkan pada gambar di bawah ini terdiri dari sudut A, B, C dan sisi-sisinya yaitu alas, tinggi, sisi miring. Sudut C tentunya akan selalu 90 derajat (atau pi/2 radian).
Rumus Excel Menghitung Sisi Segitiga Siku-Siku
Menghitung Sisi Miring Segitiga Siku-Siku
Kita tentunya mengenal teorema Pythagoras dengan persamaan:
alas2 + tinggi2 = sisi miring2
Dengan demikian, jika yang diketahui hanya dua buah sisi pada segitiga siku-siku, maka kita bisa menghitung sisi yang ketiga. Rumus Phytagoras di Excel ditulis seperti ini:
=SQRT((alas^2)+(tinggi^2))
atau sebagai contoh pada worksheet sel A2 berisi nilai alas dan B2 adalah tinggi maka sel C2 menghasilkan sisi miring dengan rumus:
=SQRT((A2^2)+(B2^2))
Menghitung Tinggi Segitiga Siku-Siku
Untuk mengetahui tinggi segitiga siku-siku maka format penulisan rumusnya adalah seperti ini:
=SQRT((sisi miring^2)-(alas^2))
Menghitung Alas Segitiga Siku-Siku
Alas dihitung dengan format:
=SQRT((sisi miring^2)-(tinggi^2))
Rumus Excel Menghitung Sudut Segitiga Siku-Siku
Rumus Trigonometri Excel
Rumus trigonometri lainnya yang bermanfaat untuk mencari nilai sudut adalah:
SIN(A) = tinggi/sisi miring
SIN(B) = alas/sisi miring
COS(A) = alas/sisi miring
COS(B) = tinggi/sisi miring
TAN(A) = tinggi/alas
TAN(B) = alas/tinggi
Untuk menerapkan rumus trigonometri diatas kita bisa lakukan dengan contoh kasus seperti berikut:
Jika dalam suatu segitiga siku-siku yang diketahui hanya alas dan tinggi, maka kita bisa mengetahui berapa sudut A yang dibentuk oleh sisi miring dan alasnya maka sesuai rumus trigonometri kita gunakan:
TAN(A) = tinggi/alas
Jika B7 adalah tinggi misalnya 10, dan C7 adalah alas dengan nilai 19 maka susunan rumus dalam Excel adalah:
=ATAN(B7/C7)
Nilai 0.48.. yang dihasilkan adalah dalam satuan radian sehingga kita konversi ke dalam satuan derajat, sehingga akan menghasilkan 27.75.. atau 28 derajat dengan susunan rumus:
=DEGREES(ATAN(B7/C7))
Variasi Rumus Trigonometri Excel
Untuk mendapatkan sudut B dalam satuan radian kita gunakan variasi rumus trigonometri Excel:
=PI()/2-ATAN(B7/C7)
Sedangkan untuk satuan derajat, sudut B dihitung menggunakan rumus:
=90-DEGREES(ATAN(B7/C7))
0 Comments