dosis panadol biru
Pada saat menuliskan ini saya tidak dalam keadaan sedang sakit kepala dong, mungkin Anda kali ya yang saat ini sedang membaca tulisan saya. Tidak mungkin Anda kesini jika tidak ingin mencari tahu seberapa banyak dosis panadol biru. Sebelumnya saya mohon maaf, karena sudah pasti saya bukan pakar obat dan sebenarnya saya juga sedang mencari tahu juga nih dalam rangka mencari bahan tulisan.

Tapi jangan khawatir, luangkan waktu Anda sejenak untuk membaca dan memperluas pengetahuan, saya disini akan kupas dari sumber yang saya dapat di internet ini untuk bisa lebih menjawab rasa penasaran Anda yang mungkin saat ini sedang ragu-ragu ketika akan mengkonsumsi obat yang satu ini, terlebih lagi yang jadi pertanyaan Anda adalah berapa banyak dosis panadol biru untuk ibu hamil dan ibu menyusui konsumsi kalau memang ternyata benar-benar aman.

Sebelum kita langsung menuju pembahasan, baiknya kita harus ketahui dulu apa itu Panadol Biru. Sebenarnya nama produk ini adalah Panadol Regular (namun kita lebih akrab menyebutnya dengan Panadol Biru) yaitu salah satu varian produk Panadol selain Panadol Merah (Panadol Extra) dan Panadol Hijau (Panadol Cold & Flu).

Apa bentuk obatnya?

Bentuk obat ini adalah kaplet. Yang pasti bukan kapsul tapi juga bukan tablet. 
Kaplet ini merupakan jenis obat yang bentuknya penggabungan dari bentuk tablet dan kapsul. Kaplet ini tidak memakai pembungkus sebagaimana halnya obat berbentuk tablet pada umumnya, namun bentuk fisiknya menyerupai kapsul. - Liputan6.com 

Terbuat dari apa bahannya?

Obat ini berbahan aktif Parasetamol 500mg. Tanpa mengandung ibuprofen, gluten, lactose, dan gula.

Bagaimana cara meminumnya?

Cara minumnya ya diminum saja seperti meminum kapsul atau tablet biasa yaitu dengan air putih atau Anda bisa tambahkan pada jus buah.

Sakit apa saja yang bisa diredakan oleh Panadol Biru?

  • Demam
  • Sakit kepala
  • Sakit gigi
  • Nyeri yang mengganggu

Apakah aman di lambung?

Jika diminum sesuai dosis dan aturan pakai, maka Panadol biru tidak akan mengganggu lambung.
Panadol mempunyai tolerabilitas yang baik sehingga dapat dikonsumsi untuk orang dengan gangguan lambung, jika diminum sesuai dosis dan aturan pakai - Panadol.co.id 

Tolerabilitas mengacu pada sejauh mana efek samping obat dapat ditoleransi oleh penderita.

Amankah Panadol Biru untuk Ibu Hamil?

Secara umum, Paracetamol tidak terbukti menimbulkan resiko pada kehamilan atau perkembangan janin. Namun dalam penggunaannya, ibu hamil sebaiknya merujuk pada rekomendasi dari dokter/ahli kandungan.

Dosis Tepat Panadol Biru

UsiaJumlah KapletJumlah Penggunaan
12 tahun keatas1-2 kaplet3-4 kali sehari (maksimum 8 tablet dalam 24 jam)
6-11 tahun½-1 kaplet3-4 kali sehari (maksimum 4 tablet dalam 24 jam)

Kesimpulan

Dosis yang tepat Panadol Biru untuk anak-anak mulai dari usia 6 hingga 11 tahun adalah setengah sampai satu kaplet tiga atau empat kali sehari. Sedangkan usia 6 tahun ke bawah berikan Panadol Anak.

Dosis tepat Panadol Biru untuk usia 12 tahun dan orang dewasa adalah satu sampai dua kaplet sebanyak tiga atau empat kali sehari. Sedangkan untuk ibu hamil, sebaiknya Anda meminta saran terlebih dahulu kepada dokter atau ahli kandungan sebelum mengkonsumsi Panadol Biru supaya tidak ragu lagi dan menghindari resiko yang tidak diinginkan.

Mungkin itu saja, buat Anda yang mau berbagi pengalamannya mengenai obat ini silakan tinggalkan komentarnya.