Mungkin kita mengalami situasi seperti saat kita ingin agar orang lain mengoreksi pekerjaan Excel kita, sedangkan setelah orang lain tersebut selesai mengoreksinya dan mengembalikan file tersebut, kita tidak tahu sel mana saja yang nilai dan rumusnya telah dia edit sehingga kita harus berusaha mencari dari sel ke sel, membosankan. Terlebih lagi jika file tersebut memuat data yang sangat banyak dan menyita banyak waktu.

Solusi: Menggunakan Compare File pada Fitur Inquire

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, Excel memiliki menu Compare File dalam fitur Inquire yang harus diaktifkan terlebih dahulu agar fitur tersebut muncul di Ribbon. Sebelum mengaktifkan fitur Inquire, pastikan terlebih dahulu kita telah menginstal NetFramework minimal versi 4.5 supaya menu Inquire dapat berjalan.


Pada gambar di atas, sebagai contoh sederhana, saya membuat dua file Excel yaitu contohfile1.xlsx sebagai file asli dan contohfile2.xlsx sebagai salinan yang telah diedit. Kita akan bandingkan keduanya dan lihat dimana perbedaannya.

Cara Mengaktifkan Inquire

Fitur Inquire diaktifkan melalui menu COM Add-Ins, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut: File > Options > Add-Ins > COM Add Ins > Go... > tandai centang 'Inquire' lalu klik OK. 

Kini menu Inquire telah muncul di Ribbon, selanjutnya klik 'Inquire' kemudian klik 'Compare Files'. Ketika jendela 'Select Files To Compare' tampil, pilih file aslinya pada 'Compare:' dan file salinan pada 'To:' klik tombol 'Compare' lalu tunggu beberapa saat hingga muncul jendela 'Spreadsheet Compare'.

Pada tampilan jendela ini nampak jelas sel-sel yang telah ditandai dengan warna tertentu dijelaskan pada bilah pertama kiri bawah, bilah kedua di tengah menampilkan daftar sel dan nilai-nilainya yang telah diedit, sedangkan bilah ketiga melengkapi laporan perbandingan kedua file dengan tampilan grafik.