Tip berikut ini akan menjelaskan cara membuat kotak pesan sederhana dengan macro VBA yang berisi konfirmasi dan menginformasikan anda pada baris atau kolom berapakah suatu grafik berada di dalam worksheet.


Sebagai contoh, anda dapat membuat grafik dengan data seperti yang ditunjukkan pada gambar di atas, lakukan beberapa penyesuaian terhadap grafik sesuai dengan keinginan anda.

Setelah grafik dibuat, anda dapat mengikuti langkah berikut ini:
  1. Buka tab Developer pada menu Ribbon, kemudian klik icon Visual Basic atau tekan tombol ALT + F11 pada keyboard untuk membuka VBE.
  2. Klik menu Insert pilih Module.
  3. Pada module baru, beri nama macronya contoh: 'LetakGrafik' sehingga ditulis Sub LetakGrafik()
  4. Pada baris selanjutnya buat variabel untuk barisan sel (baik baris maupun kolom) dimana grafik ditempatkan pada barisan sel tersebut.
  5. Dengan menggunakan struktur 'With' masukkan properti Index dengan angka 1 pada 'ChartObjects' karena jumlah grafik yang akan diidentifikasi hanya satu grafik.
  6. Tulis variabel baris dan kolom dan akhiri dengan menuliskan struktur 'End With'.
  7. Tuliskan pula kode yang akan menampilkan kotak pesan ketika macro dieksekusi.
  8. Akhiri perintah dengan menuliskan 'End Sub'.
  9. Buka kembali worksheet atau tekan ALT + Q untuk menutup VBE.
  10. Pilih icon menu 'View Macro' atau tekan ALT + F8 lalu pilih macro 'LetakGrafik' dan klik tombol 'Run'.

Berikut ini contoh penulisan kode selengkapnya:
Sub LetakGrafik()
Dim BarisAtas As Long, BarisBawah As Long
Dim KolomKiri As Long, KolomKanan As Long
With ActiveSheet.ChartObjects(1)
BarisAtas = .TopLeftCell.Row
BarisBawah = .BottomRightCell.Row
KolomKiri = .TopLeftCell.Column
KolomKanan = .BottomRightCell.Column
End With
MsgBox "Sisi atas, baris ke: " & BarisAtas & vbCrLf & _
"Sisi bawah, baris ke: " & BarisBawah & vbCrLf & _
"Sisi kiri, kolom ke: " & KolomKiri & vbCrLf & _
"Sisi kanan, kolom ke: " & KolomKanan, , "Letak Bingkai Grafik"
End Sub