Tip singkat berikut ini akan menjelaskan cara menambahkan teks pada sel yang berisi nilai tertentu menggunakan kode macro VBA. Teks yang akan ditambahkan nantinya dapat ditampilkan di sel sebelah kanan sel teks yang dicari atau dalam contoh kode di bawah ini dinamakan TeksTarget.


Cara kerjanya sama seperti menggunakan kotak dialog Find untuk mengidentifikasi nilai/teks tertentu pada suatu sel. Sebagai contoh yang ditunjukkan pada gambar di atas, terdapat suatu worksheet yang akan dicarikan teks 'Macro' untuk ditambahkan disamping kanannya yaitu teks 'VBA'.

Adapun struktur kode yang digunakan adalah Do dan Loop While dimana anda memerintahkan Excel untuk mencari setiap sel mana saja yang berisi nilai 'Macro' tersebut menurut letaknya, dengan demikian perintah penggulangan dapat dilakukan pada sel dengan nilai yang sama atau teks 'Macro' atau dalam hal ini nilai yang dinyatakan True/Benar, hingga Excel tidak menemukan lagi teks tersebut atau False/Salah.

Silakan anda susun kodenya pada Module VBA seperti berikut:
Sub CariTeks()
Dim TeksTarget As Range, Posisi As String
Set TeksTarget = ActiveSheet.UsedRange.Find("Macro", LookIn:=xlValues)
If Not TeksTarget Is Nothing Then
Posisi = TeksTarget.Address
Do
TeksTarget.Offset(0, 1).Value = "VBA"
Set TeksTarget = ActiveSheet.UsedRange.FindNext(TeksTarget)
Loop While Not TeksTarget Is Nothing And TeksTarget.Address<>Posisi
End If
End Sub
Untuk melihat contoh kebalikan metode kode Do dan Loop While, anda dapat menyimak metode kode Do dan Loop Until.